Rinaldo Dogowini
NEWSGAPI.COM, BACAN – Politis PDI Perjuangan, Rinaldo Dogowini mendesak Bupati Halmahera Selatan, Hasan Ali Basam Kasuba mengevaluasi Kepala UPTD Puskesmas Dolik, lantaran lambat dalam menangani kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Gane Barat Utara.
Tingginya kasus DBD di kecamatan tersebut, kata Rinaldo, kuranya peran aktif Puskesmas setempat dalam penangananan virus tersebut.
Kasus di Desa Bosso misalnya, Rinaldo mengatakan, dalam kurun waktu satu bulan ini sudah 6 orang terserang DBD, di mana 3 diantaranya bahkan dinyatakan positif dan harus di bawah ke RSUD Laabuha. Namun oleh UPTD Puskesmas Dolik tidak ada tindak lanjut.
Rinaldo bahkan mengatakan, dari 3 orang yang dinyatakan positif, 1 orang telah meninggal dunia.
“3 orang yang positif DBD, 2 diantaranya berangsur pulih dan sudah dipulangkan ke Bosso dan 1 orang belum sempat dilarikan ke Puskesmas sudah meninggal dunia. Meninggal ini kuat dugaan terserang DBD juga, sebab model sakitnya sama dengan anak anak lain, panas tinggi, pusing dan sesak di dada,” katanya. Senin (1/1/2024)
Oleh karena itu, Rinaldo berharap Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba dapat mengambil langkah serius untuk mencegah penularan virus DBD, sebab ini menular jika tidak ditangani dengan cepat.
Politisi muda asal Gane Barat Utara itu lantas memberikan warning keras terhadap Kepala Puskesmas Dolik, lantaran tidak ada langkah cepat dan tegas untuk mengatasi masalah DBD di desa tersebut.
“Kami juga meminta kepada Dinas Kesehatan untuk dapat mengambil langkah cepat dalam upaya penanganan DBD di Kecamatan Gane Barat Utara, khususnya di Desa Bosso,” pungkasnya. (fik)
More Stories
Pemda Halmahera Selatan Diduga Pekerjakan Dokter Gadungan
Komitmen Tuntaskan Masalah Sampah di Ternate, Kadis DLH: Perda yang Memuat Sangsi Sudah Harus Diterapkan
Gunakan Speed Puskesmas, Oknum Caleg PKS Ini Diduga Menghambat Pelayanan Pasien