
Surakarta, newsGAPI– Yakob Sayuri tampil sebagai pahlawan kemenangan Malut United dengan mencetak hattrick dalam laga pekan ke-28 Liga 1 Indonesia. Bertandang ke Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu (12/4),
Malut United sukses menaklukkan tuan rumah Persis Solo dengan skor meyakinkan 3-1.Sejak peluit awal, Malut United langsung menggebrak. Serangan bertubi-tubi akhirnya membuahkan hasil di menit ke-35 lewat gol pembuka Yakob Sayuri yang memanfaatkan bola rebound hasil tembakan Adriano yang gagal diantisipasi sempurna oleh kiper Muhammad Riyandi.
Tak butuh waktu lama, tiga menit berselang, Yakob kembali menjebol gawang Persis Solo. Aksi individunya melewati bek dan kiper lawan diakhiri dengan penyelesaian tenang untuk menggandakan keunggulan.Pemain sayap Timnas Indonesia itu benar-benar tak terbendung.
Di menit ke-44, Yakob melengkapi hattrick-nya usai memanfaatkan assist manis dari sang adik, Yance Sayuri. Skor 3-0 bertahan hingga turun minum.Persis Solo mencoba bangkit di babak kedua. Mereka meningkatkan tekanan dan berhasil memperkecil kedudukan lewat gol Cleylton pada menit ke-51.
Namun, hingga laga usai, skor 3-1 tak berubah dan Malut United pulang membawa tiga poin krusial.Kemenangan ini memperkokoh posisi Malut United di papan atas klasemen. Dengan 28 pertandingan, tim asal Maluku Utara itu kini berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan koleksi 48 poin.
Mereka hanya berada satu strip di bawah Persib Bandung, Dewa United, dan Persebaya.Sementara itu, kekalahan ini semakin menenggelamkan Persis Solo di papan bawah. Klub asal Jawa Tengah itu kini menghuni peringkat ke-15 klasemen dengan raihan 26 poin, dan hanya terpaut sedikit dari zona degradasi.
Susunan Pemain:Persis Solo : Muhammad Riyandi; Clyton Santos, Eky Taufik, Giovani Numberi, Jordy Tutuarima; Zanadin Fariz, Sho Yamamoto, Althaf Alrizky, Moussa Sidibe; Jhon Cley, Ramadhan Sananta.
Malut United : Wagner; Wahyu Prasetyo, Chechu Menezes, Sugiyantoro, Yance Sayuri; Manahatu Lestusen, Wbeymar Angulo, Ardiano Castanheira, Ahmad Wadil, Yakob Sayuri; Diego Martinez.
More Stories
BBM langkah di Kayoa Utara, DPRD: Ini Bukan Hal Sepele
Sambut Hari Buruh, PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang
Pemkab Halsel Didesak Cabut Izin Usaha APMS Larombati