NEWSGAPI

Gerbang Informasi Masa Kini

Karya Usman “Cacat” Ditangan Bassam

Pengembangan UMKM Milenial yang digagas mendiang Usman Sidik

NEWSGAPI.COM — Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan dibawah kepemimpinan Hasan Ali Bassam Kasuba gagal melanjutkan karya mendiang Bupati Usman Sidik.

Hal ini dilihat dari pengembangan kawasan UMKM Milenial. Proyek miliaran yang dicanangkan mendiang Usman untuk mempercantik kawasan ibu kota Halmahera Selatan, kini “Cacat” di tangan Bassam atau pekerjan proyek tersebut tidak sesuai dengan perencanaan awal.

Pengembangan kawasan UMKM Milenial yang menampilkan pantai dengan unsur break water berbentuk bulan sabit sebagai penahan ombak untuk melindungi dermaga dengan desain yang indah, rupanya dihilangkan.

Selain itu, sejumlah wahana bermain anak-anak dan tempat hiburan bagi keluarga juga tidak disediakan tempatnya.

Usman saat menampilkan desain kawasan UMKM Milenial bertekad pembangunan proyek tersebut ditargetkan selesai pada Oktober kemarin, namun hingga saat ini proyek tersebut belum juga selesai dikerjakan.

“Anggaran sudah disiapkan dengan target pembamgunan hasilnya dapat digunakan pada festuval marabose ke III tahun 2024,” tuturnya, Kamis (12/10/2023) usai presentase pengembangan UMKM Milenial dari konsultan pengembangan di Kantor Bupati Halsel. (**)