NEWSGAPI

Gerbang Informasi Masa Kini

Pagelaran Budaya Maluku Utara Warnai Pembukaan HUT RI di Wanatiara Persada

Foto: Pentas tarian soya-soya pada malam pembukaan menyambut HUT RI di PT. Wanatiara Persada

NEWSGAPI.com, Halsel – Acara pembukaan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke 77 di PT Wanatiara Persada (PT. WP) Shite Houl Sagu, Obi, Halmahera Selatan di meriahkan dengan pagelaran budaya Maluku Utara.

Kegiatan yang bertempat di liping area PT WP, Sabtu malam (16/7) di hadiri langsung Presiden Direktur Wanatiara Persada, Ma Jhian kin bersama jajaran petinggi Wanatiara, sejumlah Pimpinan Departemen serta ratusan pegawai di lingkup perusahan Wanatiara.

Selain itu, acara tersebut juga diisi dengan serangkaian pagelaran budaya Maluku Utara diantaranya Tarian Cakalele, Tarian Soya-Soya, Pentas Musik serta pembacaan puisi spirit perjuangan Maluku Utara.

Foto: Ketua Panitia HUT RI, Ibnu Basalama saat memberi sambutan di malam pembukaan menyambut HUT RI ke 77 Tahun di PT. Wanatiara Persada

Dalam sambutanya, Ketua Panitaia Kegiatan HUT RI, Ibnu Basalama menyampaikan bahwa tujuan kegiatan peringatan HUT RI ke-77 digelar untuk mempererat tali silahturahmi antara karyawan di perusahan Wanatiara.

“Acara pembukaan menyambut HUT RI kali ini merupakan momentum era baru paska Pandemi Covid -19, dimana aktivitas masyarakat mulai diperlonggar. Mengingat hal itu maka perusahan Wanatiara Persada melalui Panitia HUT RI menggelar serangkaian lomba guna memupuk semangat persatuan antara pegawai di lingkup perusahan,” tutur Ibnu dalam sambutanya.

Selain itu, kata Ibnu, kegiatan tersebut bertujuan menselaraskan semangat serta etos kerja yang unggul sehingga dapat membawa PT WP ke dunia Industri yang lebih maju.

Ibnu mengatakan, sejumlah kegiatan yang digelar pada perayaan menyambut HUT RI ke 77, Panitia membuka 16 jenis mata lomba yang bakal dipertandingkan.

“Maka menyambut HUT RI ke 77 Tahun 2022, Panitia membuka 16 jenis mata lomba, dimana kegiatan lomba dimulai pada tanggal 16 Juli dan berakhir di tanggal 16 Agustus 2022,” ungkapnya. (Red)