
NEWSGAPI.com – Risal (3 tahun) bocah dengan kelainan Atresia ani atau lahir tanpa anus kini mendapat bantuan dari Angkatan XXVI Zls/STS Polda Malut dan Presdir PT. NHM.
Bocah asal Desa Balitata Kecamatan Gane Barat Kabupaten Halmahera Selatan dikabarkan telah dirujuk ke RS di Manado untuk menjalani operasi.
Dirujuknya Risal ke Manado melalui bantuan Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan yang menyediakan BPJS serta bantuan biaya dari Presiden Nusa Halmahera Mineral (NHM) H Robert Nitiyudo Wachjo dan partisipasi dari Angkatan XXVI Zls/STS Polda Malut sehingga anak dari Rudi dan Raisa kini dapat rujukan ke Manado untuk menjalani operasi.
Sementara Rizal dan Kedua Orangtuanya yang didampingi Kepala Desa Balitata Haryadi Sangaji telah bertolak ke Manado pada hari ini, Rabu (06/04/2022)
Melalui media ini, Kepala Desa Balitata Haryadi Sangaji menyampaikan ucapan terimakasih ke Pemerintah Halsel dan Presidir NHM H Robert serta Angkatan XXVI Zls/STS Polda Malut atas biaya operasi Rizal di Manado.
“Mewakili Keluarga Risal (Bocah tanpa Anus) kami ucapkan terima kasih pada Pemda Halsel dan H Robert serta Ibu Dewi dari PKB serta Anggota Kepolisian Polda Malut angkatan XXVI yang telah berpartisipasi membantu biaya operasi,” tutur Haryadi.
Sementara Rudi ayah Bocah tanpa anus tak henti-hentinya mengucapkan rasa sukur dan terimakasih kepada semua pihak yang membantu biaya operasi anaknya.
“Jujur saja kami sekeluarga sangat berterimakasih kepada semua pihak yang membantu biaya operasi Risal, terutama terima kasih pada pak H Robert yang telah membantu biaya operasi anak saya ke Manado. Alhamdulillah hari kami sudah berangkat ke Manado,” ucap Sukur Rudi ayah Bocah. (Red)
More Stories
Proyek Multiyears Pemkab Halsel Terancam Mangkarak, KPK Didesak Periksa Direktur PT CSK
Maluku Utara Tempati Peringkat 10 Sarang Seks Bebas, KNPI Ternate: Ini Peringatan Serius
Gandeng Polres Halsel, PT. Wanatiara Persada Gelar Pelatihan Pertanian