
Personil Polres Halsel saat giat latihan Dalmas di halaman Mapolres Halsel
NEWSGAPI.COM — Dalam rangka menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Halmahera Selatan 2024, Personel Polres Halsel melaksanakan latihan pengendalian massa atau Dalmas, Sabtu (25/05/2024).
Kegiatan latihan yang dipimpin Kasat Samapta Polres Halsel Iptu Jalil Amir itu diikuti sebanyak 60 personil dengan peralatan lengkap, di mana para personil itu tergabung dari berbagai satuan.
Kasat Samapta Polres Halsel Iptu Jalil Amir menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan rutin ini sebagai bentuk Kesiapan Polres Halsel dalam menyambut Pesta Demokrasi Pilkada 2024 yang tahapannya kini telah dimulai.
Selain latihan formasi pengendalian masa, personel Polres Halsel juga akan melaksanakan latihan penguatan fisik untuk mejaga kebugaran selama Pilkada serentak berlangsung.
“Kami laksanakan latihan ini sebagai langkah kesiapan dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024, selain berlatih formasi pengendalian massa kami juga melaksanakan latihan penguatan fisik agar kebugaran personel yang tergabung dalam peleton pengendalian massa tetap terjaga,”ucap Iptu Jalil.
More Stories
HAS Tawarkan Solusi Konektivitas Lewat Tol Laut dan Pelabuhan Internasional 10 Kabupaten/Kota di Maluku Utara
Husain Alting Sjah Janji Optimalkan Sektor Pertambangan untuk Kesejahteraan Masyarakat Maluku Utara
“Ibadah Syukur di Tobelo: Husain Alting Sjah Tekankan Pentingnya Moderasi Beragama di Maluku Utara”